Promosi Jasa Pengiriman Barang Melalui Media Sosial

Dengan adanya jasa ekspedisi yang terus melakukan promosi secara rutin tentu akan mudah dikenali dan dapat menarik minat para calon pelanggan dengan cepat. Saat ini penyedia ekspedisi tengah ramai digunakan karena sudah mulai banyak orang berbelanja online.

Kegiatan belanja online memungkinkan pembeli dan penjual untuk tidak harus bertemu secara langsung. Hal ini tentu saja memerlukan jasa untuk mengantarkan pesanan tersebut. Oleh karena itu bisnis di bidang ini sudah memiliki pasar dan berpotensi berkembang.

Cara Promosi Jasa Pengiriman Barang di Media Sosial

Melakukan promosi mengenai suatu produk atau jasa merupakan suatu strategi pemasaran yang cukup efektif. Kamu dapat melakukan promosi tersebut secara langsung atau melalui media sosial yang saat ini telah banyak mengalami perkembangan.

Saat ini tersedia berbagai media sosial dapat digunakan untuk melakukan promosi seperti WhatsApp Facebook dan Instagram. Ada juga akun jasa pengiriman barang yang melakukan promosi melalui media sosial Twitter.

1. Promosi Melalui Media Sosial WhatApp

Cara promosi pertama bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan media sosial WhatsApp khususnya WhatsApp Business. Media sosial satu ini diketahui sangat relevan dengan para pelaku bisnis.

Di dalam aplikasi ini pengguna dapat memanfaatkan banyak fitur yang tersedia. Beberapa fitur tersebut yang bisa dimanfaatkan seperti dapat membuat bisnis profil dengan menuliskan informasi mengenai bisnis yang dijalankan.

Fitur selanjutnya dapat dimanfaatkan yaitu memberikan label kepada konsumen sesuai kategori yang telah ditentukan. Dapat juga menentukan jam kerja agar pelanggan dapat menyesuaikan dengan jadwal kerja jasa pengiriman barang.

Melalui aplikasi ini, pengguna juga dapat lebih mudah dalam membuat link Whatsapp menjadi lebih singkat. WhatsApp Business juga memungkinkan para penggunanya untuk membuat sendiri katalog tampilan.

2. Promosi dengan Membuat Poster di Instagram dan Facebook

Jasa pengiriman barang merupakan suatu hal yang tidak bisa dihindari oleh masyarakat. Hal ini dikarenakan penyedia ekspedisi memegang peranan penting dalam mengirim barang dari suatu tempat ke tempat lain sesuai tujuan.

Agar dapat menarik minat masyarakat untuk menggunakan jasa yang kamu tawarkan, sangat penting untuk melakukan promosi melalui Instagram dan Facebook. Salah satu cara dapat dilakukan adalah dengan mengunggah poster menarik melalui media sosial tersebut.

Pastikan terlebih dahulu bahwa poster tersebut telah memberikan informasi jelas mengenai jasa atau layanan ekspedisi. Kamu juga bisa menambahkan beberapa perbedaan antara jasa milikmu dengan kompetitor.

Tidak hanya itu, kamu juga dapat menambahkan promo atau diskon menarik jika diperlukan. Bukan rahasia umum lagi jika masyarakat akan lebih tertarik jika terdapat promo dan diskon yang ditawarkan dari suatu produk atau jasa.

3. Memberikan Pelayanan Cepat Tanggap Melalui Media Sosial

Hal tidak kalah penting dalam kegiatan promosi jasa pengiriman barang adalah memberikan pelayanan dengan cepat tanggap. Pasti akan selalu ada konsumen bertanya mengenai kendala dari barang yang dikirim atau barang yang diterima.

Cara konsumen untuk bertanya adalah dengan menghubungi layanan konsumen dari penyedia ekspedisi bersangkutan. Melihat hal tersebut, pihak layanan konsumen yang melakukan promosi di media sosial harus dapat melayani pelanggan dengan tanggap.

Sehingga konsumen tidak mengalami kebingungan jika terdapat kendala atau masalah. Hal ini juga dapat dijadikan sebagai kegiatan untuk memperkenalkan jasa kepada konsumen agar menjadi pelanggan tetap dari penyedia ekspedisi yang kamu miliki.

Pelayanan terbaik juga menjadi salah satu faktor pertimbangan dari para konsumen agar tetap menggunakan jasa milikmu. Jika pelayanan kurang baik tentu akan membuat konsumen memilih jasa lain.

Promosi melalui media sosial seperti yang dilakukan oleh trawlbens.id merupakan salah satu kunci sukses dalam menjaga kepercayaan konsumen. Trawlbens.id telah menjadi jasa pengiriman barang terpercaya pilihan konsumen karena selalu mengutamakan kepuasan pelanggan. Di trawlbens.id juga dapat menyediakan fitur cek ongkir sehingga kamu lebih mudah untuk melakukan cek pengiriman.

Related posts